Ratusan Rumah Warga Baturotok Terbakar, Polres Sumbawa Kirim Bantuan
SUMBAWA BESAR - Ratusan rumah di Dusun Baturotok 1, Desa Baturotok, Kecamatan Batulanteh, hangus terbakar, Sabtu (07/11)
Kebakaran terjadi sekitar pukul 16.10 wita, yang menghanguskan sekitar 100 rumah warga di tiga RW tersebut diduga kebakaran terjadi dari titik api disalah satu rumah warga setempat yang merembet ke rumah penduduk yang lain.
Api berhasil dipadamkan pukul 19.24 Wita. Dan Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut dan saat ini warga masih membersihkan puing-puing sisa kebakaran
Kapolres Sumbawa AKBP Widy Saputra, S.IK., membenarkan kejadian tersebut. Dikatakan, saat ini dirinya sedang berusaha berkomunikasi dengan Kepala Desa setempat untuk mengetahui kronologi serta apa yang dibutuhkan oleh warga yang menjadi korban disana.
Sementara saat ini, pihaknya telah menyiapkan sejumlah terpal untuk bangun tenda sementara, mie intstan, air mineral, beras, serta beberapa barang yang kemungkinan dibutuhkan oleh warga yang menjadi kobran kebakaran tersebut. rencananya akan berangkatkan malam ini.
Saat ini juga tambah Kapolres, pihaknya langsung mendirikan posko darurat di Mako Polres. Bagi masyarakat yang ingin menyalurkan bantuan untuk korban kebakaran di Baturotok, bisa melalui Polres Sumbawa.
“Ada kebakaran, alhamdulillah sudah padam. Saya masih mecoba menghubungi Kades. Malam ini tim bergerak naik kesana membawa beberapa bantuan yang mungkin dibutuhkan oleh masyarakat. Kita juga buka posko darurat di Rupatama. Bagi yang ingin membantu, bisa melalui Polres Sumbawa,” pungkasnya. (np)
Lurus kan
ReplyDelete