Desa Kumbang Wakili NTB Dalam Lomba KIP Nasional

Desa Kumbang Wakili NTB Dalam Lomba KIP Nasional

H. Muhammad Juaini Taofik

LOMBOK TIMUR NTB Nusrapost.com -- Berdasarkan hasil seleksi pada tahapan desk review yang melibatkan tiga pihak yakni Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Komisi Informasi Pusat (KIP), dan Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI).

Desa Kumbang, Kecamatan Masbagik Lombok Timur, terpilih mewakili Provinsi NTB sebagai desa yang menerapkan keterbukaan Informasi Publik. Oleh karenanya pada Jumat (27/8) dilakukan Penilaian Apresiasi Keterbukaan Informasi Desa Tingkat Nasional Tahun 2021.

Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik sebelum membuka penilaian menyampaikan, desa yang memiliki Sistem Informasi Desa (SID) relatif lebih tangguh, utamanya pada masa pandemi, mengingatkan perubahan informasi terkait hal demikian terus berkembang dan membutuhkan perhatian masyarakat.

Masyarakat di desa yang memiliki SID memiliki kemudahan untuk mengakses informasi tersebut yang berdampak terhadap berbagai aspek, termasuk ekonomi dan kesehatan mental warganya.

Ia mengakui pentingnya keterbukaan dan akuntabilitas dalam pengelolaan desa yang dapat terwujud salah satunya dengan keterbukaan informasi. Karena itu Taofik  mengapresiasi Desa Kumbang dengan apa yang telah dilakukan dan dicapai. Sebab penerapan keterbukaan informasi publik tengah diupayakan di tingkat kabupaten melalui penerapan kota pintar (smart city) dan  membutuhkan upaya lebih optimal.

"Kami berharap saran dan masukan tim penilai untuk perbaikan peningkatan keterbukaan informasi di Desa Kumbang dan berharap desa ini dapat meraih hasil terbaik,"harapnya.

Harapan sama disampaikan Komisioner Bidang Advokasi, Sosialisasi dan Edukasi Komisi Informasi (ASE KI) Pusat Wafa Patria Umma agar Desa Kumbang dapat menjadi yang terbaik, meskipun tentunya daerah lain yang juga mengikuti kegiatan ini memiliki harapan serupa.

"Desa ini sudah dapat dijadikan model bagi pengembangan Desa Keterbukaan Informasi, baik di NTB maupun di Lombok Timur,"tutupnya

Kegiatan yang berlangsung sederhana dan singkat di Halaman Kantor Desa Kumbang ini dihadiri pula Ketua Komisi Informasi Provinsi NTB Suaed, serta Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat setempat secara luring dan OPD serta desa lainnya secara daring.

Adapun desa yang mengikuti lomba tersebut yakni, pada urutan pertama adalah Desa Kumbang Kecamatan Masbagik Lombok Timur NTB, Selanjutnya Desa Teluk Kapuas Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya Kalimantan Barat, Desa Cibiru Wetan Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung Jawa Barat, Desa Blank Kolak I Kecamatan Bebesan Kabupaten Aceh Tengah Provinsi Aceh, Desa Kedungsumber Kecamatan Temayang Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur, Desa Punggul Kecamatan Abiansemal Kabupaten Badung Provinsi Bali, Desa Karang sari Kecamatan Kepanewon Pengasih Kabupaten Kulon Progo Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Desa Kabuna Kecamatan Kakuluk Mesak Kabupaten Belu NTT, Desa Sendang Kecamatan Wonogiri Kabupaten Wonogiri Jawa Tengah dan Desa Pohea Kecamatan Sanana Utara Kabupaten Kepulauan Sula Maluku Utara. 

Tags

Post a Comment