Kapolda NTB : Capaian Vaksinasi 81,1%, Partisipasi & Kepedulian Masyarakat Lotim Tinggi.

Kapolda NTB : Capaian Vaksinasi 81,1%, Partisipasi & Kepedulian Masyarakat Lotim Tinggi.

Kapolda NTB didampingi Sekertaris Daerah Lombok Timur, Kapolres Lombok Timur dan Kodim 1615 Lombok Timur



LOMBOK TIMUR Nusrapost.com -- Dari data yang ada progres capaian vaksinasi covid-19, untuk dosis I diwilayah Kabupaten Lombok Timur telah mencapai 96%, begitupun dengan dosis II sebanayak 81,1%. Oleh karena capaian itu, Kapolda Nusa Tenggara Barat (NTB) Irjen Pol Djoko Perwanto memberikan apresiasi pada stackholder terkait, terutama pada masyarakat Lombok Timur yang tingkat kepedulian dan partisipasinya begitu tinggi.



"Untuk dosis kedua yang mencapai 81% ini, sebenarnya adalah hal biasa. Tetapi yang luar biasa adalah Kepedulian dan partisifasi dari masyarakat Lombok Timur begitu tinggi,"Sebut Kapolda saat komprensi pers di halaman Mapoles Lombok Timur Minggu (13/3/2022).



Lanjut dikatakannya, tadi juga disampaikan bahwa yang 81% itu, berkaitan dengan pelaksanaan even internasional MotoGP 22 yang akan digelar minggu depan yakni tanggal 18,19,20. Yang mana provinsi Nusa Tenggara Barat mendapat kehormatan untuk menggelar suatu kegiatan internasional yakni pertamina Grenprix of Indonesia



"Persyaratannya 80% tetapi yang terpenting adalah bagaimana kekebalan kelompok bisa tercapai,"Ujarnya.



Djoko yakin dengan antusias masyarakat yang ikut membantu program akan sangat bermanfaat bagi semua kalangan. Sebab sebagai aparatur negara pihaknya hanya bisa memberikan ketersediaan fasilitas. Dari itu, Ia menyampaikan terimaksih atas pencapaian yang sudah dilakukan oleh semua kalangan. Berkat kerja keras dan partisifasi masyarakat yang luar biasa pencapaian 80% saat sekarang ini dapat dicapai.



"Jadi kalau yang tadi dibilang ada dari dinas provinsi,pemkab, polda semuanya. Itu adalah kewajiban dari aparatur negara untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,"ungkapnya.



Ia menambahkan, Vaksinasi serentak yang dilakukan di seluruh indonesia merupakan implementasi dari presiden republik indonesia bahwa untuk menghadapi situasi pandemi covid-19. Pertama adalah menerapkan protokol kesehatan khususnya penggunaan masker dan yang kedua adalah percepatan vaksinasi dimanapun titiknya menuju kekebalan secara kelompok (herd immunity). 



"Kita lakukan di Lombok Timur, merupakan bentuk akselerasi atau percepatan,"tutupnya.



Sementata itu, Kapolres Lombok Timur Herman Suryono menyebutkan, capaian yany didapatkannya adalah sesuai amanat kasatgas covid-19 yang kalau tidak tercapai berarti pihaknya di anggap lemah tetapi alhamdulillah di Lombok Timur Mampu membuktikan itu.



"Insyaallah sisa waktu sampai menjelang ramadhan nanti akan tetap kami manfaatkan dan bisa lebih meningkatkan vaksinasi menjadi 90% bahkan 100%,"singkatnya. (np) 


Tags

Post a Comment