Evakuasi WNA Yang Terjatuh Di Rinjani Puluhan Personil Gabungan Dikerahkan

Evakuasi WNA Yang Terjatuh Di Rinjani Puluhan Personil Gabungan Dikerahkan

Personil gabungan yang terdiri dari unsur SAR Mataram, TNI, Polri, TNGR, Pemadam Kebakaran, BPBD, Unit SAR Lombok Timur, EMHC, KUN, warga setempat, dan lainnya saat apel sebelum berangkat mengevakuasi WNA yang tewas terjatuh di Rinjani





Lombok Timur Nusrapost.com -- Puluhan personil gabungan yang terdiri dari unsur Kantor SAR Mataram, TNI, Polri, TNGR, Pemadam Kebakaran, BPBD, Unit SAR Lombok Timur, EMHC, KUN, warga setempat, dan lainnya melakukan pendakian melalui jalur Sembalun menuju LKP untuk mengevakuasi seorang Warga Negara Asing (WNA) yang tewas terjatuh di kawah Gunung Rinjani.

“Puluhan personil berangkat sejak tadi siang, perkiraan tiba di LKP besok pagi,”Jelas Kepala Kantor SAR Mataram Nanang Sigit, PH Jum'at (19/8).

Ia mengatakan, Seorang warga negara asing (WNA) yang akan dievakuasi itu bernama Boaz Tan Anam (37) tahun, kelahiran Israel, berkebangsaan Portugis. Ia dilaporkan jatuh di lereng bagian barat laut atau arah danau segara anak. Dari ketinggian sekitar 150 meter yang menyebabkannya meninggal dunia. Tetapi dua orang rekannya telah dibawa turun oleh guide melalui jalur Bawak Nao Sajang, Sembalun.


"Korban dilaporkan jatuh dan meninggal dunia di puncak Gunung Rinjani, Jumat (19/8) sekitar pukul 05.30 Wita,"jelasnya.


Menindaklanjuti laporan yang diterimanya dari BTNGR lanjut Nanang, dua tim rescue dari Kantor SAR Mataram dan Pos SAR Kayangan diberangkatkan menggunakan kendaraan operasional dengan dilengkapi peralatan mountaineering, evakuasi, komunikasi, dan peralatan pendukung lainnya.


“Total puluhan personil kami kerahkan, dikoordinir langsung oleh Kasi Operasi dan Siaga,” terangnya.


Sebelumnya diketahui korban mulai melakukan pendakian melalui pintu masuk Sembalun pada Kamis (18/08), dan sebelum peritiwa naas itu dialaminya, korban tengah melakukan swafoto (selfie) dari tepi jurang puncak Gunung Rinjani. Namun akibat kurangnya memperhatikan faktor keselamatan, WNA tersebut mengalami kecelakaan. (np).

Tags

Post a Comment