Optimalkan UPT Logam, Pemda Lotim Jalin Kerjasama Dengan PT Prima Asa Sejahtera
Lombok Timur Nusrapost.com -- Salah satu
kendala belum optimalnya UPT Logam adalah ketersediaan bahan baku. Karena itu
kehadiran perusahaan yang mampu menyediakan bahan baku disambut baik oleh
pemerintah daerah. Meski demikian Bupati Lombok Timur H.M. Sukiman Azmy
berharap agar kerja sama tidak sebatas penyediaan bahan baku saja, tetapi juga
inovasi yang memudahkan masyarakat.
Bupati, kepada perwakilan PT. Prima Asta Sejahtera yang akan menjalin kerja sama
dengan Pemda Lombok Timur melalui UPT Logam, mengingatkan bahwa Lombok Timur
memiliki beragam potensi yang belum dikembangkan dengan optimal diantaranya karena
terkendala peralatan.
Tidak saja di sektor pertanian dan perkebunan, melainkan juga di sektor
perikanan dan sektor-sektor lainnya. Karena itulah ia berharap kerja sama ini dikembangkan untuk produk-produk
inovatif. Kerja sama ini diharapkan dapat mengoptimalkan keberadaan UPT Logam,
tidak hanya untuk peningkatan pendapatan asli daerah, melainkan pula untuk
membuka lapangan kerja dan melibatkan LLK Selong.
Bupati menyampaikan hal tersebut
saat bertemu perwakilan PT. Prima Asta Sejahtera di Ruang Rapat Bupati, Kamis (8/6).
Bupati didampingi Sekretaris Dinas perindustrian, Asisten Pembangunan, Kepala
Bapenda, serta kepala LLK Selong.
Sebelumnya, perusahaan memaparkan
sejumlah produk yang dapat dihasilkan memanfaatkan peralatan yang telah tersedia
di UPT Logam. Produk-produk tersebut akan menjadi produk unggulan
yang diharapkan dapat diterima masyarakat, baik secara kualitas maupun harga.
Perusahaan akan memastikan harga
yang ditawarkan dapat bersaing dengan produk lainnya yang telah beredar di pasaran.
Produk-produk pengembangan juga dipastikan dapat dihasilkan sebagai produk unggulan Lombok Timur ke depan. (*)
Post a Comment